Daerah

Didi Sukardi : Dampak PPKM Menjadi Aspirasi Pemuda di Lingkungan Desa Sukamaju

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat daerah pemilihan Jabar XIII (Kabupaten Ciamis) H. Didi Sukardi, SE, melaksanakan reses III Tahun Sidang 2020-2021 yang digelar di Desa Sukamaju, Kabupaten Ciamis. Rabu, (4/8/21).

Dalam kegiatan Reses III kali ini, aspirasi turut disampaikan oleh Karang Taruna Kabupaten Ciamis terkait pengembangan potensi alam melalui kegiatan pertanian serta organisasi kepemudaan tersebut meminta dukungan terkait peningkatan anggaran agar lebih maksimal.

Didi mengatakan, adanya PPKM berdampak pada stabilitas pekerjaan para pemuda karena di PHK oleh perusahaan tempat mereka bekerja dan saat ini para pemuda mengelola lahan pertanian yang berada di Desa Sukamaju.

Namun, pengelolaan lahan pertanian tersebut terhambat oleh penjualan harga padi yang tidak stabil, harga pupuk yang mahal dan harga bibit yang melambung tinggi.

“Saya mendukung perihal kontribusi Karang Taruna dalam upaya pemberdayaan para pemuda melalui kegiatan pertanian dan ada juga ide agar pemuda menjalankan bisnis online dan membuat sample di dalam 5 titik dan menghayer 5 pemuda yang berpotensi,” katanya.

Didi menambahkan, pihaknya akan berupaya membuat Konsep desa berdaya di mulai dari pemuda karang taruna dan masyarakat umum, terkait permasalahan anggaran Didi akan menindak lanjuti kepada Dinas terkait yang berada di Provinsi Jawa Barat.

“Sudah ada bantuan yang diberikan sebetulnya salah satunya di kecamatan Ciamis, namun bantuannya berbentuk program seperti fasilitas lapangan untuk pemuda, saya mengarahkan agar karang taruna memiliki program sehingga permintaannya nanti bisa di distribusikan,” tambahnya.

Didi berharap Karang Taruna menjadi organisasi yang memiliki inovasi yang berdaya guna bagi pengembangan ekonomi para pemuda di lingkungan Desa dan berperan penting dalam mengambil kebijakan.

“Kreatifitas tarka bisa menjadi poin dalam salah satu kebijakan dan mendorong pemuda memiliki jiwa wirausaha dalam mengelola dan mengambil resiko, diharapkan dengan dampak seperti ini dapat memperdayakan pemuda daerah di bidang pertanian,” harapnya.

Bagikan Informasi Ini :